Melandri Pecundangi 3 Pembalap Aprilia di Lap Terakhir

Bagja - Minggu, 1 Juli 2012 | 20:19 WIB

(Bagja - )


Kalah dari Max Biaggi di race pertama World Superbike Championship (WSBK) seri Motorland Aragon yang berlangsung hari ini (1/7), sepertinya membuat Marco Melandri semakin penasaran. Hingga akhirnya pembalap asal Italia itu membalas kekalahannya di race 1 dengan kemenangan fantastis di race kedua.

Pencapaian Melandri di race kedua pun dilalui dengan perjuangan yang sangat berat. Pasalnya ada 3 pembalap yang menggunakan motor Aprilia dan tampil dengan sangat sempurna. Di awali persaingan dengan pembalap tim pabrikan Aprilia yaitu Max Biaggi dan Eugene Laverty, terjadi beberapa kali pergantian pimpinan balap.

Namun yang paling lama memimpin jalannya balapan adalah Laverty. Sayangnya Laverty memberikan sedikit ruang bagi Melandri di beberapa tikungan sebelum garis finish dan akhirnya mantan pembalap Yamaha WSBK tahun lalu itu meraih kemenangan yang tertunda di race 1.

Laverty pun harus puas finish di urutan kedua meski berupaya menyusul usai tikungan terakhir. Tapi rasanya itu sudah terlambat, karena antara tikungan terakhir dengan garis finish sudah tidak terlalu jauh.

Namun pembalap yang paling fantastis meraih posisi podium adalah Chaz Davies. Juara World Supersport tahun 2011 itu mampu menyusul dengan cepat rombongan yang berada di depannya. Padahal jarak antara Davies dan 3 pembalap di depannya pada 10 lap terakhir, masih cukup jauh yaitu sekitar 2-3 detik. Bukan hanya pertarungan meraih kemenangan, namun podium terakhir pun mampu diamankan oleh Davies.

Sementara Max Biaggi yang meraih kemenangan di race 1, harus pasrah finish di urutan keempat setelah terjadi perebutan podium ketiga dengan Davies di lap terakhir. (otosport.co.id)

Hasil race 2 WSBK Aragon :
1.  Marco Melandri  BMW S1000 RR (BMW Motorrad Motorsport)
2.  Eugene Laverty Aprilia RSV4 Factory (Aprilia Racing Team)
3.  Chaz Davies Aprilia RSV4 Factory (ParkinGO MTC Racing)
4.  Max Biaggi Aprilia RSV4 Factory (Aprilia Racing Team)
5.  Jonathan Rea Honda CBR1000RR (Honda World Superbike Team)
6.  Leon Haslam BMW S1000 RR (BMW Motorrad Motorsport)
7.  Carlos Checa Ducati 1098R (Althea Racing)
8.  Tom Sykes Kawasaki ZX-10R (Kawasaki Racing Team)
9.  Ayrton Badovini BMW S1000 RR (BMW Motorrad Italia GoldBet)
10.  Davide Giugliano Ducati 1098R (Althea Racing)
11.  Michel Fabrizio BMW S1000 RR (BMW Motorrad Italia GoldBet)
12.  Maxime Berger Ducati 1098R (Team Effenbert Liberty Racing)
13.  Sylvain Guintoli Ducati 1098R (Team Effenbert Liberty Racing)
14.  Lorenzo Zanetti Ducati 1098R (PATA Racing Team)
15.  Hiroshi Aoyama Honda CBR1000RR (Honda World Superbike Team)
16.  David Salom Kawasaki ZX-10R (Team Pedercini)
17.  Niccolò Canepa Ducati 1098R (Red Devils Roma)
18.  Leandro Mercado Kawasaki ZX-10R (Team Pedercini)
19.  Norino Brignola BMW S1000 RR (Grillini Progea Superbike Team)
20.  Loris Baz Kawasaki ZX-10R (Kawasaki Racing Team)

Tidak finish :
Leon Camier Suzuki GSX-R1000 (FIXI Crescent Suzuki)
John Hopkins Suzuki GSX-R1000 (FIXI Crescent Suzuki)