Di kelas pemula B (MP5 dan 6) seri 8 Motoprix region 2 di Kemayoran, Jakarta Pusat (11/9), Rheza Danica jadi satu-satunya pembalap tim pabrikan yang dapat hasil bagus saat sesi kualifikasi. Pembalap tim Yamaha Rextor GRM yang hanya ada di urutan ke-3 saat sesi latihan itu, jadi yang terbaik di kelas MP6.
Sementara di sesi kualifikasi kelas MP5, Syamsul Arifin dari tim SMR Racing DIY berhasil menggeser Tommy K. Orlando (Jaya Tekhnik KT Racing) yang mendominasi saat sesi latihan. (otosport.co.id)
Hasil Kualifikasi
MP5
1. Syamsul Arifin/SMR Racing DIY/54,837 detik
2. Tommy K. Orlando/Jaya Tekhnik KT Racing/+0,585 detik
3. Maulana Noor Hariri/PBM BGM HBM PBT/+0,664
MP6
1. Rheza Danica/Yamaha Rextor GRM/54,520 detik
2. Syamsul Arifin/SMR Racing DIY/+0,623
3. Ervantona/Universitas Budi Luhur MIzzle K1/+1,220