|
OTOMOTIFNET - Seri kejuaraan nasional slalom 2010 baru dimulai. Seri pertama mengambil tempat di lapangan parkir GOR Saburai, Lampung (10/4) minggu lalu. Di seri ini terlihat ada beberapa perubahan. Baik dari format regulasi maupun materi tim.
Sedianya kelas F akan dilepas dengan tidak ada pembatasan di sektor ban. Setiap partisipan dibebaskan menggunakan macam-macam merek. Namun dalam briefing yang dihadiri oleh 101 peserta ditambah pimpinan dan pengawas lomba, serta event organizer disepakati kalau ban kembali dibatasi.
Memet Djumahana, manajer Toyota Team Indonesia (TTI) memiliki alasan mengapa ban sebaiknya dibatasi. Menurut pria asli Bandung, Jabar ini pembatasan penggunaan ban produksi dalam negeri sebenarnya untuk kemajuan ban tersebut.
Memet Djumhana. Ban sebaiknya tetap dibatasi produksi dalam negeri |
“Pabrikan akan terus melakukan riset dan development terhadap ban yang dipakai. Ujung-ujungnya, ban tersebut akan semakin handal. Indonesia jadi memiliki ban dalam negeri yang kualitasnya bisa disejajarkan dengan ban kompetisi luar negeri,” kata Memet menjelaskan.
Industri ban Indonesia dengan sendirinya akan berkompetisi menghasilkan ban terbaiknya. Baik itu di trek kering maupun basah. Dengan demikian konsumen atau pembalap yang diuntungkan terhadap banyaknya pilihan tersebut. Seleksi alam dengan sendirinya akan menyisihkan ban yang kurang baik.
Terlihat beberapa tim baru juga ikut serta mulai seri 1 ini. Seperti Jangkar Miring Slalom Team. Andry SA yang memperkuat tim berjanji akan membawa tim meraih sebanyak mungkin kemenangan. Selain itu ada GT Radial Slalom Team yang diperkuat oleh Martin dan Demas Agil. Menggunakan Honda Jazz, meski nasib keduanya masih belum beruntung.
Saat menjalani heat 3, engine mountingnya jebol membuat mesin hanya bergantung pada satu engine mounting. Akibatnya, mesin tak mau dihidupkan. Habis sudah kesempatan keduanya meraih kemenangan.
Hasil Lomba
Umum
1 / M. Hermawan / HRVRT-BGM / Honda Jazz / 50,98
2 / Dika CH / HRVRT-BGM / Honda Jazz / 52,29
3 / Ricky Herdiana / ATST-1 / Honda Jazz / 52,47
A1
1 / M. Hermawan / HRVRT-BGM / Honda Jazz / 1.46,53
2 / Dika CH / HRVRT-BGM / Honda Jazz / 1.47,54
3 / H.M Rihan Variza / HRVRT-BGM / Honda Jazz / 1.47,56
F
1 / Dika CH / HRVRT-BGM / Toyota Yaris / 50,79
2 / James Sanger / TTI / Toyota Yaris / 51,17
3 / H.M Rihan Variza / HRVRT-BGM / Honda Jazz / 52,27
Pemula
1 / Ipung JSC / JSC / Honda Jazz / 1.49,28
2 / Ronald Nirwan /BRM / Honda Jazz / 1.50,29
3 / Martin / GT Radial Slalom Team / Honda Jazz / 1.50,43
Seeded B
1 / H.M Rihan Variza / HRVRT-BGM / Honda Jazz / 1.47,56
2 / Anjasara W / ATST / Honda Jazz / 1.50,53
3 / Valentino R / ATST / Honda Jazz / 1.50,54
Tim
1. HRVRT-BGM / 5.21,63
2. TTI / 5.28.28
3. Achilles Top1 Slalom Team-1 / 5.31,11
Penulis/Foto:Toncil