Honda Blade 110R Malaysia Sudah Pakai Livery MotoGP 2013

billy - Senin, 30 September 2013 | 13:15 WIB

(billy - )


Malaysia - Sama seperti di Indonesia, Honda juga memasarkan bebek Blade 110R di Malaysia. Beda keduanya, salah satunya soal nama. Di negeri Jiran ini menggunakan nama Honda Wave Dash. Selain itu, model paling terakhir sudah mengusung desain striping khas tim Repsol Honda di musim 2013.

Warna dominannya memang tetap orange, tapi tulisan Repsol pada bodi sampingnya lebih besar dan tegas. Tulisan ini nyambung dari sayap sampai ke bodi bagian dalam. Model terakhir ini juga memiliki lebih banyak garis-garis warna putih. Jadi kalau dilihat sepintas memang lebih sporty. Sedang peleknya tetap setia dengan warna orange.

Sedang untuk tipe, sama seperti di Indonesia. Honda memasarkan Wave Dash Type R untuk yang dual disk brake depan-belakang dan Type S yang masih mengusung rem teromol di roda belakang.

Mesin dan fitur lainnya tetap tidak ada yang berbeda. Mesinnya tetap 1 silinder dengan kapasitas ruang bakar 109,16 cc. Powernya diklaim tembus 8,39 PS di 7.500 rpm dan Torsinya 8,15 Nm pada 5.500 rpm.

Keren mana sama versi Indonesia? (motor.otomotifnet.com)