Honda Kenalkan Monkey Limited Edition, Dijual Rp 34 Jutaan

billy - Selasa, 21 Februari 2012 | 14:36 WIB

(billy - )

Selain
memasarkan Super Cub 110 versi 2012, Honda di Jepang juga memperkenalkan motor mini Honda Monkey Special Edition. Pembeda dengan versi reguler ada pada perpaduan warnanya.

Honda mengaku melaburkan warna ini setelah terinspirasi pacuan balap CR110 Cub Racing keluaran tahun 1962. Tanki berwarna silver dan rangka merah mencolok jadi cirinya.

Kulit jok juga didesain sewarna rangka. Bagian atasnya dilapisi kulit warna merah sedang sampingnya tetap hitam. Sepatbor depan-belakang tidak lagi berwarna putih, tapi diberi sentuhan kroom agar nampak lebih mewah.

Mesinnya tetap sama seperti varian standar. Satu silinder SOHC. Mesin empat ini memiliki volume ruang bakar hanya 49 cc. Meski tenaganya cuma 3,4 PS di 8.500 rpm tapi konsumsi bahan bakarnya super irit. Dalam tes yang dilakukan konstan di 30 km/jam diperoleh angka 100 km/liter!

Sesuai bentuknya yang mini, motor yang memiliki kode produksi JBH-AB27 ini hanya bisa mengangkut satu orang pengendara tanpa boncenger. Posisi duduknya pun hampir jongkok karena tinggi joknya hanya 0,660 meter. Rendah banget kan..

Soal harga jangan kaget, meski kecil dibanderol 299.250 Yen atau setara dengan Rp 34 jutaan. (motorplus-online.com)