OTOMOTIFNET - Tak bisa disalahkan memang, ketika terdapat anggapan negatif terhadap hal baru. Sebab, belum mengenal lebih dalam, bukan? Seperti ketika ada tunggangan spesies baru ini, bentuknya tak berbeda dengan bebek, tetapi transmisinya otomatis, enggak perlu pindah persneling!
Seperti kerja kaki yang lebih ringan, Honda Revo AT ini pun membuat si pemilik lebih ringan merawat tungganganya. Lihat saja perlengkapannya, seperti tidak ada lagi karburator yang perlu penyetelan angin, karena sudah pakai sistem pemasok bahan bakar injeksi.
“Injeksi sebenarnya lebih simpel, karena perawatannya bisa dilakukan dalam jangka waktu lama,” urai Jimmy dari Dunia Motor. Misal soal bersihin injektor pun dilakukan dalam jangka waktu lama. Meski filter udara tentunya perlu dibersihkan berkala.
Byson | ECU posisinya sudah jauh dari kemungkinan kena air |
Transmisi menggunakan oli sama dengan bebek | Throttle Position Sensor dijaga soket dan kebersihannya |
Begitu pun soal transmisinya, perawatan pun minim. “Seperti pemakaian oli transmisi tak beda sama bebek,” urai Handy Hariko, Head of Service Training, PT Astra Honda Motor. Jadi pakai oli SAE 10W-40 saja.
Cukup menyenangkan, bukan? Penggunanya seolah bebas dari kewajiban-kewajiban rutin dalam waktu dekat. Tetapi kebebasan ini pun ada syaratnya. Beberapa hal perlu diperhatikan pemilik Revo AT ini. Terutama, berkaitan dengan sistem pembakaran injeksi dan transmisinya ini yang justru sebagai unggulan.
Seperti layaknya tunggangan dengan sistem bahan bakar injeksi, tentu memiliki penyuplai bahan bakar dengan pompa elektrik yang sanggup memompa bensin agar tekanan dalam injektor bahan bakarnya pas, sehingga pengabutan bensinnya sempurna.
Ada fenomena yang mungkin meresahkan pengguna kendaraan, yaitu soal kualitas bahan bakar Premium yang bisa mengganggu kinerja pompa bahan bakar. Nah, sebaiknya gunakanlah bahan bakar dengan kelas di atas premium saat ini.
Dengan menjaga kualitas bahan bakar dan kebersihan tangki, sistem pada pompa bahan bakar ini akan bekerja baik dan mampu menyuplai bensin dengan sempurna ke injektor.
Masih soal sistem bahan bakar yang ada pada Revo AT, beberapa peranti elektronik terdapat di sana. Seperti ECU sebagai otak dari manajemen pasokan bahan bakar dan pengapian. Seperti umumnya barang elektronik, sebaiknya tidak terkena air.
Memang lokasi yang sudah ditentukan pabrikan pasti merupakan tempat yang mampu melindungi ‘benda keramat’ tersebut dari air. Tetapi, sebagai pengguna perlu juga menjaga keselamatan ECU ini.
Begitu pun throttle position sensor, sensor di throttle body ini pun perlu diperhatikan. Terutama pada bagian-bagian cukup rentan, misal soket-soketnya mesti terjaga, agar rapat dan bebas air. Begitu pun saat pakai semprotan ketika membersihkan throttle body, bagian ini mesti dijaga agar sil-sil di dalamnya tidak rusak.
Namun, kalau sudah menjaga bagian-bagian itu, semua berarti bebas dari perawatan yang menyulitkan penggunanya.
Penulis/Foto: Ben / Andhika