Ducati 1198 Tunggangan Rossi di Sirkuit Silverstone Dilelang!

billy - Jumat, 3 Juni 2011 | 05:52 WIB

(billy - )


Masih ingat dengan Ducati 1198 yang digunakan Valentino Rossi saat masa rehabilitasi pasca operasi di sirkuit Silverstone Wing, Inggris. Motor sport jalanan ini dipacu Rossi hingga 30 lap.

Nah, kini motor bersejarah ini bakal di lelang! Tentunya untuk tujuan amal, Riders for Health charity. "Ini adalah kesempatan unik untuk memiliki sepotong sejarah antara Ducati dan Rossi," ungkap Ducati seperti dilansir autoevolution.

Uang hasil lelang ini akan disumbangkan oleh Ducati UK untuk membantu Riders for Health memobilisasi petugas kesehatan dengan sepeda motor yang handal dan melatih mereka sehingga mampu memberikan pelayanan kesehatan rutin ke desa-desa bahkan sangat terpencil.

Agar benar-benar punya nilai sejarah, sekaligus menjadi pembeda, Rossi akan menandatangani Ducati 1198. Motor ini akan dipajang di Riders for Health Day of Champions pada tanggal 9 Juni mendatang. Sedang waktu lelangnya akan diadakan pada tangga 11 Juni.

Tertarik? (motorplus-online.com)