Nissan Evalia Taksi London, Unik dan Mewah

Rabu, 8 Januari 2014 | 09:07 WIB


London - Nissan memperkenalkan wajah baru untuk armada taksi di London, yang sejak Agustus 2002 lalu menggunaka Nissan NV200 atau di Indonesia bernama Nissan Evalia. Wajahnya unik, menarik perhatian dan terlihat lebih mewah.

Warnanya tetap hitam, elegan klasik khas taksi London, yang lebih dikenal dengan nama Black Cab. Nissan Evalia taksi London ini memang sengaja merubah wajahnya agar semakin kental nuansa khas taksi London, sebagaimana diungkapkan Nissan Executive Vice President, Andy Palmer, di Worldcarfans, hari ini (8/1)

Paling mencolok adalah lampu utamanya yang kini bulat, menggunakan lampu Nissan Juke. Lampu ini juga turut menyumbang nuansa klasik, yang dipertegas dengan grill bergaris vertikal dengan laburan krom, dan menghilangkan logo Nissan pada bagian tengah grill.

Modifikasi ringan juga dilakukan Nissan terhadap Evalia ini agar memenuhi syarat sebagai taksi di London, dengan meninggikan ground clearance hingga 25 cm, dan membenahi suspensi agar memperoleh radius putar 7,8 meter.

Nissan Evalia yang mengusung mesin 1.6 liter transmisi CVT ini dibanderol Rp 30 juta lebih murah dari taksi London lainnya, yakni sekitar dibawah Rp 600 jutaan. (mobil.otomotifnet.com)