Iritnya Konsumsi BBM All New Honda CR-V Diesel, 36 Km Perliter

Kamis, 12 Desember 2013 | 14:09 WIB


London - Honda berhasil membuktikan sekali lagi, kalau konsumsi BBM Honda CR-V diesel yang diklaim irit, bisa dicapai dalam kehidupan nyata, atau dalam pengendaraan keseharian. Hasil tes mennunjukkan konsumsi bahan bakarnya mencapai 36,08 km perliter!

Honda membekali CR-V diesel dengan mesin berkapasitas 1.6 liter i-DTEC yang bisa memproduksi tenaga sebesar 120 dk. Mobil ini dites secara maraton di jalan-jalan raya di Inggris. Tes ketat berlangsung dua hari penuh dan dilakukan oleh dua driver, Ian MacKean dan John Kerswill. 

Pengujian jalan dilakukan sejauh 804 km pada berbagai kondisi jalan dan pada kecepatan yang menyerupai keseharian orang-orang ketika berkendara dan berhasil mencatatkan konsumsi bahan bakar 36,08 km perliter. Bahkan, angka konsumsi bahan bakar tersebut jauh lebih baik dari yang diklaim Honda sendiri beberapa waktu sebelumnya, yakni 26,6 km perliter.

"Banyak orang ragu bahwa angka konsumsi resmi CR-V diesel tidak bisa didapat ketika mengendarainya dalam keseharian. Tapi kami telah menunjukkan secara meyakinkan bahwa hal itu mungkin. Itu sendiri merupakan angka yang cukup menakjubkan untuk kendaraan besar, "kata salah satu driver, John Kerswill, sebagaimana dilansir Autoevolution, hari ini (12/12) (mobil.otomotifnet.com)