Jakarta - BMW Grup Indonesia meluncurkan keluarga ultra sportif MINI John Cooper Works Countryman di Jakarta, hari ini (31/10) Mobil ini dibanderol Rp 919 juta off the road, yang sekaligus melengkapi keluarga John Cooper di Indonesia.
"MINI John Cooper Works adalah tentang kekuatan tak terkalahkan. Sensasi mengendarai go-kart yang enerjik dipadu dengan desain yang otentik. John Cooper Works Countryman sendiri sengaja dirancang untuk kepuasan mengemudi ekstrem di segala medan," ujar Ramesh Divyanathan, Presiden Direktur BMW Grup Indonesia, saat peluncuran MINI John Cooper Works Countryman, hari ini (31/10).
MINI John Cooper Works Countryman dibekali mesin berkapasitas 1.598cc turbo, dengan blok silinder berbahan alumunium. Sistem turbo twin scroll, serta injeksi langsung dan teknologi Valvetronic BMW Group, menjadikan mobil ini mempunyai performa hebat, namun irit BBM.
Tenaga yang dihasilkan sebesar 218 dk dan torsinya 280 Nm. Fungsi overboost pada mesinnya, bisa mendorong torsi mencapai 300 Nm untuk waktu singkat, yang aktif pada putaran mesin 2.100 dan 4.500 RPM. Disalurkan melalui transmisi otomatis 6 speed Steptronic.
MINI John Cooper Works Countryman juga dilengkapi dengan suspensi sport yang diturunkan 10 mm. Juga sokongan sistem rem sport 4 piston, yang menjamin jarak pengereman jadi lebih pendek.
Sementara fitur-fitur menarik lainnya adalah sistem penggeraknya yang sudah mengusung sistem All Wheel Drive yang berpadu dengan Dynamic Stability Control dan Dynamic Traction Control. (mobil.otomotifnet.com)