Spesialis Dinamo, Tambah Akurat Dengan Alat

billy - Selasa, 18 Oktober 2011 | 17:04 WIB

(billy - )

 
Cirebon - Mayoritas bengkel dinamo yang sering kebanjiran order hanya mementingkan hasil akhirnya saja. Mengecek arus atau tegangannya saat dialiri listrik atau setrum dengan menggunakan multitester sudah dirasa cukup. Lain halnya bagi Jono Supeno yang mangkal di Jl. Raya Pilang 169, Kecamatan Kedawung, Cirebon, yang spesialis mengerjakan dinamo starter, kipas, wiper dan sejenisnya.

Memberikan hasil akhir yang sempurna, tiap perbaikan dinamo khususnya starter kemudian sebelum dipasang pada mobil konsumennya, selalu diperiksa di alat ukur buatannya terlebih dahulu. Walaupun hanya ada dua indikator manual berbentuk bulat, tapi mampu mengetahui berapa besar arus pengisian yang dikeluarkannya. “Kemudian jika mendapat beban lampu utama saat diaktifkan. Akan mudah ketahuan bila overcharge, “ jelas pria pemilik New Dinamika, gerai spesialis dinamo ini.

Memasang ongkos kerja untuk sekadar servis ringan atau berat dinamo, antara Rp 50 ribu sampai Rp 150 ribu tergantung kendaraannya. “Untuk gulung ulang berkisar Rp 50 ribu sampai Rp 200 ribu berikut bahannya,“ tambah Joyo sapaannya. Bengkel yang kerap dikunjungi mobil niaga sejenis pick up atau truk ini, juga piawai mengerjakan permasalahan dinamo pada mobil pribadi bahkan bus sekalipun.

Tanya-tanya dulu ke 0815-6400387 juga bisa.  (mobil.otomotifnet.com)