Nakamoto Percaya, Peluang Pedrosa Juara Dunia Sangat Besar

Bagja - Jumat, 25 Januari 2013 | 05:01 WIB

(Bagja - )


Tahun lalu Dani Pedrosa adalah pembalap yang paling banyak meraih kemenangan seri. Namun sangat disayangkan, terjatuh sebanyak 2 kali (di seri San Marino dan Australia), membuatnya sulit mengejar ketertinggalan poin di klasemen. Beruntung musim ini tidak mengalami perubahan regulasi yang signifikan, sehingga banyak orang percaya Pedrosa masih akan tampil sebagai pembalap favorit.

Hal ini juga diungkapkan langsung oleh Shuhei Nakamoto sebagai Wakil Presiden Honda Racing Corporation (HRC). Pria asal Jepang itu sangat percaya bahwa musim 2013 adalah saat yang tepat bagi Pedrosa untuk meraih titel juara dunia di MotoGP.

“Mengawali 2012 lalu, performa Pedrosa sedikit di bawah ekspektasi. Tapi di paruh kedua musim, ia tampil sangat dominan. Kami percaya ia bisa melanjutkan performa apiknya seperti tahun lalu, sebab tahun ini adalah kesempatan terbaik baginya untuk meraih titel juara dunia,” ujar Nakamoto.

Ungkapan Nakamoto, memang seakan menyiratkan pesan bahwa Pedrosa tahun ini harus juara dunia, sebab jika gagal, maka akan sulit meraih hasil tersebut musim 2014. Apalagi di musim 2014 terdapat perubahan regulasi yang cukup besar. Yah, semoga saja harapan ini bisa terwujud. (otosport.co.id)