Lorenzo Siap Ambil Resiko Besar di MotoGP Valencia

Bagja - Jumat, 9 November 2012 | 13:24 WIB

(Bagja - )

Beberapa seri terakhir sebelum mengunci titel juara dunia, Jorge Lorenzo terkesan jaga jarak dan bermain aman meraih posisi finish di podium 2. Namun setelah mengunci juara dunia MotoGP 2012 di MotoGP Australia lalu, ia bertekad bakal tampil lebih agresif meraih kemenangan di seri terakhir.

“Beban di pundak saya sudah terasa ringan setelah mengunci titel juara dunia di Australia, paling tidak balapan tanpa beban itu akan terasa lebih nyaman. Saya pasti siap mengambil resiko besar untuk bertarung meraih kemenangan di Valencia,” beber Lorenzo.

“Tidak akan mudah memang meraih kemenangan di Valencia, sebab semua orang pasti tampil agresif. Casey Stoner dipastikan bakal berupaya mengantongi kemenangan terakhirnya di MotoGP, sementara Dani Pedrosa harus bangkit lagi untuk menghilangkan kesedihannya di MotoGP Australia. Jadi semua tergantung bagaimana kami tampil lebih agresif di seri terakhir ini,” lanjutnya.

Lorenzo sendiri berharap bahwa aspal baru di Sirkuit Ricardo Tormo bisa membuatnya lebih nyaman. Agar bisa memaksimalkan potensi motor dan skill terbaiknya. (otosport.co.id)