Meski masih sebatas sesi latihan bebas saja, tapi hasil ini menjadi bukti bahwa mobil Mercedes W03 memiliki potensi untuk memenangi balapan. Apalagi pada sesi latihan bebas pertama, Schumi juga berhasil tampil memukau di urutan ketiga.
Lewis Hamilton yang pada sesi latihan bebas pertama tampil sempurna, di sesi latihan kedua, sepertinya harus mengakui kelihaian Schumi. Hamilton hanya mampu mengamankan lap tercepat 1 menit 36.145 detik, kemudian disusul oleh Sebastian Vettel yang mulai bangkit mengejar ketertinggalannya dengan pencapaian terbaik 1 menit 36.160 detik.
Bukan hanya Vettel yang mampu membawa Red Bull tampil lebih baik, namun Mark Webber yang mulai merasakan performa terbaik mobilnya, juga cukup menjanjikan. Dengan menempati urutan lap tercepat keempat, ia membuat Nico Rosber harus tergeser ke urutan 5 besar pembalap tercepat.
Kondisi para pembalap Mercedes GP dan Red Bull, sepertinya masih ironi dengan pencapaian tim Ferrari. Fernando Alonso hanya bisa mengamankan urutan 10 sementara rekan setimnya yaitu Felipe Massa masa terpuruk di urutan 17. (otosport.co.id)
Hasil latihan 2 Formula 1 Cina :
1. Michael Schumacher Germany Mercedes-Mercedes 1m 35.973 detik
2. Lewis Hamilton Britain McLaren-Mercedes 1m 36.145 detik
3. Sebastian Vettel Germany Red Bull-Renault 1m 36.160 detik
4. Mark Webber Australia Red Bull-Renault 1m 36.433 detik
5. Nico Rosberg Germany Mercedes-Mercedes 1m 36.617 detik
6. Jenson Button Britain McLaren-Mercedes 1m 36.711 detik
7. Kamui Kobayashi Japan Sauber-Ferrari 1m 36.956 detik
8. Paul di Resta Britain Force India-Mercedes 1m 36.966 detik
9. Nico Hulkenberg Germany Force India-Mercedes 1m 37.191 detik
10. Fernando Alonso Spain Ferrari-Ferrari 1m 37.316 detik
11. Sergio Perez Mexico Sauber-Ferrari 1m 37.417 detik
12. Daniel Ricciardo Australia Toro Rosso-Ferrari 1m 37.616 detik
13. Kimi Raikkonen Finland Lotus-Renault 1m 37.836 detik
14. Jean-Eric Vergne France Toro Rosso-Ferrari 1m 37.930 detik
15. Romain Grosjean France Lotus-Renault 1m 37.972 detik
16. Pastor Maldonado Venezuela Williams-Renault 1m 38.176 detik
17. Felipe Massa Brazil Ferrari-Ferrari 1m 38.293 detik
18. Bruno Senna Brazil Williams-Renault 1m 38.783 detik
19. Heikki Kovalainen Finland Caterham-Renault 1m 38.990 detik
20. Vitaly Petrov Russia Caterham-Renault 1m 39.346 detik
21. Timo Glock Germany Marussia -Cosworth 1m 39.651 detik
22. Pedro de la Rosa Spain HRT-Cosworth 1m 40.343 detik
23. Charles Pic France Marussia -Cosworth 1m 40.753 detik
24. Narain Karthikeyan India HRT-Cosworth 1m 41.125 detik