FIA Hanya Rilis 1 Zona DRS di F1 Inggris

billy - Kamis, 7 Juli 2011 | 18:05 WIB

(billy - )


Setelah diberlakukannya dual zona DRS (Drag Reduction System) di F1 Kanada (12/6) dan F1 Eropa (26/6) lalu, FIA (Federasi balap mobil dunia) kembali merilis 1 zona DRS untuk F1 Inggris. Tidak alasan mendalam yang dikemukakan mengenai pemberlakuan 1 zona DRS saja di sirkuit ini.

Seperti biasa sebelum zona aktivasi, zona deteksi akan berada di depan zona aktivasi. Yaitu 25 meter sebelum memasuki tikungan ketiga. Namun yang cukup unik adalah karena zona aktivasi diaktifkan sebelum tikungan kelima. Artinya para pembalap akan memasuki tikungan kelima dengan posisi sayap terbuka dan kecepatan sedang.

Zona DRS ini akan berlaku sepanjang trek lurus Wellington dan akan berhenti sekitar 400 meter sebelum belok di tikungan keenam. (otosport.co.id)