Yang pertama adalah All New TXC310, trail penjelajah yang bukan diperuntukan untuk kompetisi ini kini hadir menemani TXC250 and TXC511. TXC310 ini juga menggantikan varian TXC449 yang sudah dijual sebelumnya.
Berangkat dari platform Husqvarna TE dan mengusung mesin dari basic TXC250, TXC310 punya kapasitas ruang bakar lebih besar.
Varian TXC yang baru adalah TXC511. Punya desain yang buntut anyar model single-piece layaknya TE511. Semua varian TXC untuk tahun 2012 ini sudah dilengkapi dengan rangka chromoly berwarna hitam dan pelek berkelir silver.
Sedang kaki-kakinya, kini semua varian TXC menggunakan suspensi belakang keluaran Kayaba. Padahal versi sebelumnya memakai sokbraker dari Sacsh.
Husqvarna WR125
Satu lagi yang baru adalah varian WR125. Model ini menjadi pengganti WR150 sekaligus menemani WR250 and WR300.