Nih, All New CBR 150R! Meluncur Hari Ini Di Thailand

Editor - Selasa, 19 Oktober 2010 | 14:41 WIB

(Editor - )

OTOMOTIFNET - Setelah jadi pembicaraan panjang di berbagai forum di internet termasuk forum OTOMOTIFNET.com, akhirnya Honda meluncurkan CBR 150R versi terbaru hari ini (19/10) di Bangkok, Thailand. Di Thailand, CBR ini dijual 75.900 baht atau sekitar Rp 22,6 jutaan.

Secara desain, tak jauh beda dengan bocoran-bocoran yang suah lebih dulu beredar di internet. Fairingnya tampak lebih segar dengan bentuk headlamp yang meruncing. Uniknya, beberapa bagian bodynya malah mirip Honda New MegaPro, coba tengok lampu sein dan body belakangnya. Mirip kan? Paling beda ada pada knalpot yang kini bergaya midship muffler layaknya moge Honda yang sudah duluan beredar.

Sedang dapur pacunya masih menggunakan basis yang sama dengan versi lawasnya, 150cc DOHC 4-katup berpendingin air dan memiliki kipas elektrik. Transmisinya masih sama 6 percepatan. Yang paling baru adalah sistem pengkabutan bahan bakar injeksi PGMF-i. Hal ini menjadikan CBR 150R menjadi motor sport Honda pertama di Thailand yang sudah mengadopsi injeksi.

"Produk ini merupakan strategi baru, untuk masuk ke era injeksi dan untuk memimpin pasar," ungkap Chiaki Kato, Chairman AP Honda Thailand saat launching, seperti dilansir Posttoday.

Di Thailand, Honda All New CBR 150R ini hadir denganbeberapa pilihan warna, diantaranya kombinasi Sporty RWB (red-white-blue), X-Treme Red Sport, dan Night Black. Penjualan unit dimulai pada 10 November mendatang!

Bagaimana di Indonesia? Sabar saja, karena kabarnya PT Astra Honda Motor (AHM) akan membawa All New CBR 150R ke Indonesia dalam bentuk CKD (Completely Knock Down). Bahkan PT AHM sudah mengundang OTOMOTIFNET.com untuk test ride All New CBR 150 di Thailand akhir bulan ini.

Penasaran? tunggu laporan test ride-nya hanya di OTOMOTIFNET.com

Penulis/Foto:Popo/Honda