Dua Varian Baru Nissan Evalia, Ada Versi Murah Cuma Rp 155 Jutaan

Selasa, 5 Maret 2013 | 10:44 WIB


Jakarta - Berlokasi di Mall Kota Kasablanka, Jakarta pada Selasa (5/3) PT Nissan Motor Indonesia (NMI) secara resmi memperkenalkan Nissan Evalia SV dengan penambahan fitur dan varian baru Evalia ST.

Dalam varian terbaru ini, Evalia SV tampil dengan penambahan jendela samping, AC double blower dan perubahan material jok. Perubahan ini dilakukan untuk memberikan nilai fungsionalitas tinggi danmenjaga kenyamanan bagi pengendaranya dengan standar kualitas global.

Dan ini yang menarik, varian St yang baru hadir saat ini sebagai keluarga baru Evalia ditempatkan diatas tipe S dan dibawah tipe SV. Mobil ini hanya tersedia transmisi manual dan pelek kaleng. 

Sedangkan sebagai penambah kenyamanan, tersedia AC souble blower di belakang. Sehingga tipe ini memberikan kenyamanan tinggi pada keluarga dengan harga terjangkau.

"Evalia merupakan salah satu line up penting bagi NMI. Dengan hadirnya penambahan fitur pada tipe SV dan St menawarkan harga kompetitif dan pilihan lebih banyak pada keluarga Indonesia," papar Teddy Irawan Vice President Sales dan Marketing PT NMI.

Semakin lengkap, seluruh line up Evalia ditawakan dengan enam pilihan warna elegan. Diantaranya dark red metallic, silver metallic, blue green metallic, grey metallic, black solid dan white solid.

Kintaro Izumida, Presiden Direktur PT NMI mengatakan, "Antusiasme pelanggan terhadap Nissan Evalia tetus meningkat. NMI secara konsisten berusaha memenuhi kebutuhan mereka melalui inovasi baru yang diterapkan pada smart product kami," paparnya.

Saat ini, Evalia SV ditawarkan dengan harga Rp 172 juta pada versi manual dan Rp 182 juta untuk tipe otomatis. Sedangkan varian baru, St dihargai Rp 155 juta. (mobil.otomotifnet.com)