Daihatsu Pecahkan rekor MURI Ganti Oli Massal

Minggu, 11 November 2012 | 17:25 WIB


Jakarta - Minggu pagi (11/11), area Parkir Barat Pekan Raya Jakarta, Kemayoran, dipenuhi oleh 1.675 unit mobil Daihatsu. Dalam acara bertajuk 'Daihatsu Sensasi Oli' itu, PT Astra Daihatsu Motor berhasil memecahkan rekor MURI untuk penggantian oli serentak dalam waktu 105 menit.

Angka 105 menjadi angka penting karena PT ADM mengganti oli 1.050 mobil Daihatsu dalam waktu 105 menit. Pemilik mobil juga cukup membayar uang sebesar Rp 105 ribu untuk 4 liter oli. Hebatnya, semua mobil dikerjakan oleh sekitar 500 mekanik handal dari Daihatsu.

Peserta Daihatsu Sensasi Oli merupakan pemilik mobil Daihatsu yang berdomisili di Jakarta, Depok, Tangerang dan Bekasi. Oli yang disediakan juga variatif, mulai dari genuine oil, Top 1, Pertamina oli, Repsol dan Castrol.

Berbagai acara menarik yang disajikan pun turut menghibur peserta yang membawa serta keluarga. Sebut saja penampilan dari Duo Maya, Team Lo, permaianan atraktif seperti simulator rodeo, hingga area khusus bermain untuk anak-anak.

"Acara ini selain menjadi apresiasi kami terhadap Sahabat Daihatsu, juga menjadi bukti bahwa untuk memenuhi kepuasan pelanggan, Daihatsu didukung oleh tim service yang mampu bekerja cepat dengan kulaitas terjaga," kata CEO PT Astra International-Daihatsu Sales Operation, Suparno Djasmin.

Enggak cuma ganti oli dan hiburan, peserta juga berkesempatan mendapatkan doorprise luar biasa seperti 1 motor Honda Revo Fit, 3 New Ipad, 4 Samsung Galaxy SIII, 6 unit LED TV LG 32 inci, 10 Blackberry, 20 Samsung Galaxy Y dan voucher service gratis. Mantap!  (mobil.otomotifnet.com)