Bosch Investasi Rp 22 Milyar, Untuk Pusat Pelatihan Di Indonesia

Editor - Rabu, 22 September 2010 | 13:11 WIB

(Editor - )

OTOMOTIFNET - Komitmen pemasok komponen otomotif terkemuka asal Jerman, Bosch dalam memperkuat pasar mereka di Indonesia rupanya tidak main-main.

Setelah dibukanya jaringan resmi di Indonesia sejak dua tahun lalu, kali ini mereka kembali membuka Automotive Training Center (ATC) yang terletak di kawasan komersial Cilandak, Jakarta pada Rabu (22/9).

Produsen komponen yang hadir di Indonesia melalui PT Robert Bosch (RB) sejak tahun 2008 ini bahkan rela menginvestasikan dana hingga Rp. 22 miliar untuk membangun fasilitas tersebut.

Rudy Karimun, Managing Director PT RB menyatakan bahwa Indonesia merupakan pasar yang cukup potensial bagi Bosch. "Untuk itu Bosch meneruskan komitmennya untuk berinvestasi di Indonesia," ungkapnya.

ATC ini sendiri ditujukan bagi para teknisi independen yang mendaftar melalui PT RB. Adapun minimum kuota training yang bisa diterima adalah 6 orang dalam satu sesi. Peserta training juga dibedakan dengan tiga tingkatan. Yakni basic, intermediate hingga advance. Dan durasi training juga berbeda sesuai dengan tingkatannya, mulai dari dua hingga lima hari.

Sedang urusan peralatan, ATC diklaim menjadi salah satu lokasi training dengan peralatan paling lengkap di Indonesia. Kelengkapan tersebut terdapat pada fasilitas diagnostik lengkap untuk mobil bensin dan diesel, termasuk ECU dan baterai analyzer. Lalu ada juga kelengkapan teknologi dan komponen otomotif mutakhir dari Bosch, seperti engine parts dan  juga tersedia pada fasilitas ini.

Penulis/Foto : Ilham