Rangka Baru, Tak Selesaikan Masalah Lama Ducati

billy - Kamis, 10 November 2011 | 07:40 WIB

(billy - )


Meski Filippo Preziosi (Direktur Teknis tim Ducati) mengatakan bahwa prototipe motor yang mereka tes saat ini bukan motor yang akan mereka gunakan tahun depan, namun tampaknya masalah Ducati belum juga terselesaikan. Mesin 1.000 cc, rangka aluminium dengan konfigurasi twin spar, dan beberapa tambahan komponen teknis baru, ternyata tak menyelesaikan masalah Ducati selama ini.

Valentino Rossi sendiri mengatakan bahwa masalah Ducati belum terselesaikan. “Masalah Ducati saat menikung belum hilang. Meski saya lebih nyaman menggunakan 1.000 cc namun tenaga maksimal motor belum bisa tercapai sebab bagian depannya masih bermasalah. Tapi hal positifnya adalah tim bebas memodifikasi setting rangka motor,” papar Rossi usai melakukan tes.

Masalah utama sebenarnya adalah distribusi bobot seperti yang terdapat pada Ducati GP11 pertama yang diujicoba Rossi tahun lalu. “Sekarang kami berupaya memodifikasi posisi mengendara yang tepat, karena karakternya sudah mirip dengan prototipe terdahulu. Kendati saya bisa memaksa bagian depannya, masalah tidak akan hilang begitu saja,” tegasnya.

Masalah kedua yang diungkapkan Rossi adalah perbedaan performa mesin Ducati dan Honda yang cukup timpang. “Saya suka karakter motor Ducati, tapi saat ini Honda berada di level yang lain khususnya kalau berbicara tentang akselerasi. Sementara Yamaha justru terlihat agak berbeda, tidak seperti performa mereka di sesi tes Ceko bulan Agustus lalu.”

Masih ada jeda waktu 3 bulan untuk melakukan perombakan besar pada motor Ducati sebelum memulai sesi tes pertama pra musim 2012 tahun depan. Jadi sebaiknya Ducati bisa menciptakan motor kompetitif agar semua pembalap Ducati bisa meraih hasil bagus. (otosport.co.id)