Rossi Keluhkan Setting Motor yang Terasa Beda

billy - Jumat, 14 Oktober 2011 | 20:08 WIB

(billy - )

Peningkatan performa Valentino Rossi di MotoGP Jepang (2/10) lalu, memang sudah cukup mumpuni ketimbang performa Ducati GP11.1 di seri-seri sebelumnya. Walaupun Rossi kurang beruntung karena terjatuh, namun ia cukup yakin performa motornya sudah cukup meningkat.

Tapi kenyataan di sesi latihan hari pertama MotoGP Australia hari ini (14/10), berkata lain. Ia kembali terpuruk dan berselisih 1 detik di belakang Casey Stoner yang menjadi pemuncak lap tercepat di kedua sesi latihan hari pertama. Menurut Rossi, setting motor yang dirasakan di MotoGP Jepang, berbeda dengan setting di sesi latihan MotoGP Australia.

“Kami mengawali setting dengan melakukan sedikit modifikasi pada bagian per suspensi, tapi ternyata rasanya sangat berbeda. Saya merasa tidak nyaman mengendarai motor ini. Saya tidak bisa melakukan pengereman dengan baik dan juga menikung dengan baik. Besok kami akan mengaplikasikan setting yang lebih baik, saya harap itu bisa mengembalikan setting seperti di Jepang,” ungkap Rossi.

Selain setting motor yang terasa tidak nyaman, cedera tangan kirinya yang masih terasa sakit, juga menjadi kendala utama. “Tangan kiri yang cedera juga menjadi salah satu penyebab mengapa saya tidak merasa nyaman. Tapi saya akan mencoba lebih banyak obat penahan rasa sakit di sesi latihan terakhir besok, agar bisa lebih nyaman,” tambah Rossi.

Harapan Rossi untuk meraih hasil yang bagus seperti yang ditorehkan oleh Stoner, rasanya memang cukup sulit. Mengingat setting yang sulit dan kondisi cedera yang belum pulih jadi kendala utama. Jika masalah ini tidak terpecahkan di sesi latihan 3 besok, maka kemungkinan bertarung setidaknya untuk posisi finish kelima akan sulit. Kita tunggu buktinya besok! (otosport.co.id)