Kemenangan Terol kali ini langsung berbuah gap yang cukup lebar dengan pembalap yang finish di podium kedua yaitu Maverick Vinales dengan selisih 3,6 detik. Tentunya ini adalah bukti bahwa Terol siap meraih kemenangan di akhir musim balap 2011.
Namun Terol tidak bisa bersantai, karena rival utamanya seperti Vinales masih memiliki kesempatan untuk tampil lebih bagus pada seri-seri berikutnya. Sementara di podium ketiga Sandro Cortese yang mengawali balapan dari posisi kedua harus kalah pada agresifitas Vinales. (otosport.co.id)
Hasil GP 125 cc Indianapolis 2011 :
1. Terol (Aprilia) 23 lap
2. Vinales (Aprilia) +3.633 detik
3. Cortese (Aprilia) +3.737 detik
4. Gadea (Aprilia) +4.227 detik
5. Zarco (Derbi) +14.186 detik
6. Vazquez (Derbi) +14.200 detik
7. Faubel (Aprilia) +18.477 detik
8. Oliveira (Aprilia) +23.992 detik
9. Folger (Aprilia) +24.239 detik
10. Kornfeil (Aprilia) +38.748 detik