Vettel Kembali Menguat, Duo Red Bull Mendominasi FP1

Editor - Jumat, 30 Juli 2010 | 18:18 WIB

(Editor - )


Foto : Red Bull GmbH

OTOMOTIFNET - Kesalahan yang dilakukan oleh Sebastian Vettel pada saat mengawali balapan di Hockenheim Jerman lalu, imbasnya memang membuat Vettel harus puas finis di tempat ketiga. Namun tidak ingin hal itu terulang lagi, pembalap asal Jerman itu jadi yang tercepat di FP1 Hongaria. Vettel menajdi yang tercepat dengan catatan waktu tercepat satu menit 20.976 detik.

Dominasi Vettel di sesi pertama ini, memang tidak mengherankan. Mengingat paket Red Bull miliknya semakin meningkat setelah menjalani seri Hockenheim Jerman. Sayangnya seri lalu ia hanya ketiban sial. Namun menjelang akhir balapan, performa Vettel semakin membaik hingga mampu memangkas jeda dengan Felipe Massa yang finis di tempat kedua.

Rekan setim Vettel yaitu Mark Webber, kali ini kembali menjadi pembalap tercepat kedua sekaligus menyaingi waktu tercepat yang diraih oleh Vettel. Webber mampu mencetak waktu tercepat dengan satu menit 21.106 detik. Hasil ini tentu menjadi bukti bahwa tim Red Bull masih cukup sulit untuk dikalahkan.

Robert Kubica kembali ke posisi terbaiknya saat melakukan start dengan mengamankan tempat ketiga. Walaupun selisih waktu antara duo pembalap Red Bull dengan dirinya nyaris mencapai satu detik, namun Kubica yakin bahwa ia mampu meningkatkan catatan waktu tercepatnya pada sesi kedua nanti.

Sementara Fernando Alonso yang menjadi pemenang di GP Jerman lalu, kali ini belum terlihat agresif untuk mencetak waktu tercepat.

Hasil FP1 F1 Hungaroring Hongaria 2010 :

1. Sebastian Vettel Germany Red Bull-Renault 1m 20.976 detik
2. Mark Webber Australia Red Bull-Renault 1m 21.106 detik
3. Robert Kubica Poland Renault-Renault 1m 22.072 detik
4. Jenson Button Britain McLaren-Mercedes 1m 22.444 detik
5. Rubens Barrichello Brazil Williams-Cosworth 1m 22.601 detik
6. Pedro de la Rosa Spain BMW Sauber-Ferrari 1m 22.764 detik
7. Fernando Alonso Spain Ferrari-Ferrari 1m 22.772 detik
8. Nico Rosberg Germany Mercedes-Mercedes 1m 22.777 detik
9. Michael Schumacher Germany Mercedes-Mercedes 1m 22.792 detik
10. Nico Hulkenberg Germany Williams-Cosworth 1m 22.966 detik
11. Adrian Sutil Germany Force India-Mercedes 1m 23.003 detik
12. Felipe Massa Brazil Ferrari-Ferrari 1m 23.007 detik
13. Vitaly Petrov Russia Renault-Renault 1m 23.249 detik
14. Kamui Kobayashi Japan BMW Sauber-Ferrari 1m 23.327 detik
15. Paul di Resta Britain Force India-Mercedes 1m 23.520 detik
16. Sebastien Buemi Switzerland Toro Rosso-Ferrari 1m 23.780 detik
17. Jaime Alguersuari Spain Toro Rosso-Ferrari 1m 23.868 detik
18. Lewis Hamilton Britain McLaren-Mercedes 1m 24.075 detik
19. Jarno Trulli Italy Lotus-Cosworth 1m 25.032 detik
20. Heikki Kovalainen Finland Lotus-Cosworth 1m 25.210 detik
21. Timo Glock Germany Virgin-Cosworth 1m 25.990 detik
22. Lucas di Grassi Brazil Virgin-Cosworth 1m 26.686 detik
22. Bruno Senna Brazil HRT-Cosworth 1m 26.990 detik
24. Sakon Yamamoto Japan HRT-Cosworth 1m 28.157 detik

Penulis : Uda