Mazda CX-5 untuk Indonesia Kemungkinan Pakai Fitur Rem Otomatis

billy - Kamis, 16 Februari 2012 | 14:01 WIB

(billy - )


Jakarta - Pasar otomotif Indonesia sangat menantikan CX-5 yang mengisi segmen crossover. Harapan besar bagi CX-5 hadir di Indonesia dengan point penting yaitu sistem rem otomatis. Apakah fitur tersebut juga ada untuk Indonesia?

Mazda menyebutnya fitur Smart City Braking Support (SCBS). Fungsi fitur ini adalah untuk menghindari tabrakan dari posisi depan pada kecepatan lambat. Adanya fitur ini sangat membantu, melengkapi hadirnya rem ABS serta airbags guna meningkatkan faktor keselamatan.

Wujudnya berupa laser windshield-mounted yang merespon pada kecepatan di angka 30 km/jam. Sensor tersebut akan mendeteksi halangan di depan. Lalu selanjutnya akan memperlambat kinerja laju mesin ketika pengemudi tidak mengambil tindakan pengereman.

Saat berbincang dengan Keizo Okue Presiden Direktur PT. Mazda Motor Indonesia tentang hadirnya fitur ini di Mazda CX-5 di Indonesia, senyuman beliau menandakan optimisme hadirnya fitur tersebut di Indonesia.

"Fitur tersebut sedang dirancang, dipertimbangkan serta disempurnakan," kata Keizo. Hal tersebut menjadi petunjuk bahwa fitur ini bisa menjadi kabar baik bagi kita semua.

"Hadirnya Mazda CX-5 pokoknya bakal memberikan kejutan tersendiri," tambah Keizo. Berarti sudah tidak lama lagi, kita bisa melihat sosok CX-5 yang dinanti-nanti ini. Kita tunggu saja. (mobil.otomotifnet.com)