Jakarta – Kabar gembira bagi anda yang mengidamkan MPV mewah, Toyota Alphard. Pasalnya dalam hitungan hari, tepatnya pada tanggal 9 Januari nanti PT Toyota Astra Motor (TAM) akan merilis Alphard versi 2012 di Jakarta.
Kepastian tersebut didapat dari undangan resmi yang dikirimkan ke redaksi Otomotifnet.com pada hari ini Kamis (5/1) pagi.
Alphard yang dilego di Tanah Air sendiri saat ini adalah versi 2009. Dan dilepas dengan tiga tipe berbeda. Yaitu 2.4 G, 2.4 X dan versi tertingginya 3.5 G. Pada varian 2.4 G dan X dibekali mesin 2.400 cc bertenaga 170 dk dengan transmisi CVT. Sementara versi 3.5 G dilengkapi mesin 3.500 cc berdaya 275 dk dengan girboks 6 speed A/T Sequential.
Sementara harga Alphard yang ditawarkan saat ini adalah Rp 688,1 juta untuk tipe 2.4 X, lalu Rp 833,3 juta pada varian 2.4 G, serta versi tertinggi yakni 3.5 G dilepas Rp 1,034 miliar.
Lalu seperti apa model dan berapa harga jual Alphard anyar nanti? Pantengin terus Otomotifnet.com ya. (mobil.otomotifnet.com)
Kepastian tersebut didapat dari undangan resmi yang dikirimkan ke redaksi Otomotifnet.com pada hari ini Kamis (5/1) pagi.
Alphard yang dilego di Tanah Air sendiri saat ini adalah versi 2009. Dan dilepas dengan tiga tipe berbeda. Yaitu 2.4 G, 2.4 X dan versi tertingginya 3.5 G. Pada varian 2.4 G dan X dibekali mesin 2.400 cc bertenaga 170 dk dengan transmisi CVT. Sementara versi 3.5 G dilengkapi mesin 3.500 cc berdaya 275 dk dengan girboks 6 speed A/T Sequential.
Sementara harga Alphard yang ditawarkan saat ini adalah Rp 688,1 juta untuk tipe 2.4 X, lalu Rp 833,3 juta pada varian 2.4 G, serta versi tertinggi yakni 3.5 G dilepas Rp 1,034 miliar.
Lalu seperti apa model dan berapa harga jual Alphard anyar nanti? Pantengin terus Otomotifnet.com ya. (mobil.otomotifnet.com)