Beragam Cara Lindungi Avanza Xenia Dari Incaran Maling

Editor - Jumat, 24 April 2009 | 08:25 WIB

(Editor - )

 

OTOMOTIFNET - Barang laris macam duo Xeniavanza (Daihatsu Xenia dan Toyota Avanza), bisa jadi aset berharga yang mudah saja dicairkan sewaktu-waktu.

Makanya, bukan hanya konsumen baik-baik yang mau memiliki mobil ini, buat konsumen tak baik alias pencuri pun bisa jadi peluang untuk barang jarahan. Lantas, apa yang mesti dilakukan biar harta simpanan itu bisa tetap di tangan?

Tertinggi Dalam Tiga Bulan
Soal jadi incaran tampaknya bukan bualan. Simak laporan yang diterima Polda Metro Jaya selama Januari-Maret 2009. Berdasarkan masukkan dari seluruh Polres yang tersebar di wilayah Jakarta, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jadetabek), memang terbukti kalau Toyota Avanza-lah yang paling banyak digasak maling.

Menurut Kasat V Ranmor Polda Metro Jaya, Kompol. Ferdy Sambo, sejak awal 2009 hingga saat ini (April 2009), pencurian dengan modus merusak kunci pengaman kerap terjadi di wilayah Jadetabek. Hal ini menunjukkan bahwa sistem pengamanan pada Toyota Avanza maupun Daihatsu Xenia, perlu didukung peranti lain.

Berdasarkan data dari bagian ranmor Polda Metro Jaya, sepanjang Januari 2009 lalu, sebanyak 14 unit Toyota Avanza telah dicuri dari total 20 unit mobil yang hilang. Pada bulan Februari 2009, sebanyak 15 unit Avanza raib dari total 22 unit mobil yang telah dicuri. Sementara di bulan Maret 2009, dari total 15 unit mobil yang berhasil digasak spesialis pembobol mobil, 8 Avanza dinyatakan hilang.

Itu data resminya. Sementara data non resmi, menurut penuturan salah satu penghuni perumahan di kawasan Sunter, Jakut, di tempatnya tinggal, dalam sebulan 18 Toyota Avanza lenyap digasak maling.

Nah, biar tetap Avanza berada di pangkuan, segudang cara pencegahan bisa dilakukan. Meski begitu, sejumlah cara itu akan lebih efektif bila dilindungi dengan cara asuransi. Pasalnya, jikapun hilang, Anda tak merugi habis-habisan. “Diganti sesuai dengan harga pasaran mobil saat kejadian,” sebut Laurentius Iwan Pranoto, Marketing Communication & PR Dept. PT Asuransi Astra Buana yang produknya dikenal dengan Garda Oto.

Klaimnya pun tak susah, asal sejumlah dokumen terpenuhi, Iwan menambahkan, bisa diganti dalam waktu 14 hari kalender. Kalaupun mobil tak jadi dicuri namun sudah mengalami kerusakan, selama tercover dalam asuransi, kerusakan itu bisa mendapat penggantian.

Tetapi, untuk memilih asuransi ini, Iwan mewanti agar benar-benar mencermati klausul yang ada di dalamnya. Sebab, saban perusahaan asuransi punya klausul tambahan yang berbeda-beda.

Untuk mengantisipasi kondisi yang tak diinginkan, perhatikan faktor fleksibilitas dari perusahaan asuransi yang akan dipilih. Disamping itu faktor liquiditas juga harus diperhatikan. Sebab hal yang paling krusial, adalah saat pencairan dana klaim ke konsumen. Biasanya asuransi yang sudah punya pamor, kemampuan dalam membayar klaim ke konsumen, lebih bagus ketimbang yang belum punya nama.

Seperti diterapkan Asuransi Central Asia (ACA), dalam mengatur pencairan dana klaim asuransi mobil yang hilang akibat pencurian. Menurut salah seorang sumber terpercaya dari ACA, untuk pengurusan seluruh dokumen kehilangan tak dibikin berbelit-belit. Lantaran untuk meringankan kesulitan yang dihadapi nasabah yang bersangkutan.

"Bukan bermaksud membikin lama dalam pencairan dana, melainkan perlu melalui beberapa prosedur yang sudah ditetapkan," papar narasumber yang enggan disebutkan jati dirinya ini.

Kalau sudah diasuransi, bukan berarti tak perlu ditambah peranti pengaman lain. Agar maling tak bisa leluasa merangsek, bisa simak beberapa pilihan pengaman .

Biar harta tak hilang percuma kan?

Penulis : Anton, Pj, riz
Foto : Anton, Reza