Capirossi-Puniet : GP11 Masih Sulit di Tikungan!

billy - Kamis, 10 Februari 2011 | 18:49 WIB

(billy - )


Usai acara peluncuran secara resmi line up tim Pramac Ducati di atas kapal pesiar mewah di perairan Genoa, Italia pada Rabu (9/2) kemarin, Loris Capirossi dan Randy de Puniet sebagai pembalap tim ini pun langsung bercerita. Kedua pembalap baru di tim Pramac Ducati musim 2011 itu, nyaris merasakan hal yang sama pada tunggangan mereka, yaitu sulit untuk diajak stabildi tikungan.

Tidak jauh berbeda dengan apa yang dirasakan oleh Valentino Rossi di tim utama, Desmo GP11 milik Capirossi dan de Puniet pun rasanya sangat sulit untuk diajak nikung dengan stabil. Padahal Capirossi dan De Puniet sudah mencoba berbagai macam cara untuk melakukannya. Tapi hasilnya tetap saja masih belum optimal. "Untuk pengereman dan masuk di tikungan, motor ini rasanya sangat sulit untuk memperoleh kecepatan terbaik. Kadang-kadang sangat tidak stabil, jadi kami kehilangan waktu di sisi ini. Kami pun melakukan improvisasi, walaupun sudah lebih baik, namun masih perlu disetting agar lebih tepat," ungkap Capirossi singkat.

Sementara bagi De Puniet, setting motor tersebut sebenarnya sudah cukup, namun untuk menikung ia kadang-kadang kehilangan kontrol. Sehingga ia harus lebih berhati-hati, agar insiden yang menimpanya tahun lalu, tidak terulang kembali musim ini.

Hmm, apakah memang harus membutuhkan gaya balap seperti yang dikatakan oleh Valentino Rossi beberapa waktu lalu? Yaitu aplikasi gaya balap seperti pada di kelas GP500cc. Capirossi harusnya lebih mengerti tentang ini. (otosport.co.id)