Jakarta – Banyaknya mobil yang hancur ditambah belum beroperasinya pabrik mobil dan komponennya akibat gempa di Jepang pada 11 Maret lalu menuai berkah bagi PT Astra Daihatsu Motor (ADM). Sebab mobil buatannya, Gran Max laris manis dipasar Jepang saat ini.
Hal ini disampaikan Amelia Tjandra, Direktur Marketing PT ADM disela peresmian dealer Daihatsu Cibubur pada Rabu (30/3). Menurutnya, saat ini Gran Max sedang banyak dibutuhkan di Jepang. “Karena pasokan mobil disana sedang terhenti akibat pabrik yang tutup dan stok yang rusak,” ungkapnya.
Selain itu, mobil yang dijual di negeri Sakura dengan nama Toyota Town Ace dibutuhkan karena negeri tersebut membutuhkan kendaraan yang memiliki daya angkut yang besar, serta irit.
Meski begitu, saat ini Indonesia hanya memasok sebanyak 800-1000 unit perbulan saja. “Kami belum berani menambah pasokan ke Jepang karena kapasitas produksi yang terbatas, serta suplai spare part dari Jepang juga masih terganggu,” jelas Amelia. (mobil.otomotifnet.com)
Hal ini disampaikan Amelia Tjandra, Direktur Marketing PT ADM disela peresmian dealer Daihatsu Cibubur pada Rabu (30/3). Menurutnya, saat ini Gran Max sedang banyak dibutuhkan di Jepang. “Karena pasokan mobil disana sedang terhenti akibat pabrik yang tutup dan stok yang rusak,” ungkapnya.
Selain itu, mobil yang dijual di negeri Sakura dengan nama Toyota Town Ace dibutuhkan karena negeri tersebut membutuhkan kendaraan yang memiliki daya angkut yang besar, serta irit.
Meski begitu, saat ini Indonesia hanya memasok sebanyak 800-1000 unit perbulan saja. “Kami belum berani menambah pasokan ke Jepang karena kapasitas produksi yang terbatas, serta suplai spare part dari Jepang juga masih terganggu,” jelas Amelia. (mobil.otomotifnet.com)