New BMW Seri 5 Dipersenjatai Tujuh Pilihan Mesin Terbaru

Editor - Rabu, 25 November 2009 | 08:37 WIB

(Editor - )


Foto: BMW

OTOMOTIFNET –  Setelah kita dibuat penasaran dengan foto teaser yang dirilis beberapa waktu lalu, akhirnya BMW menampilkan secara resmi gambar salah satu model unggulannya, Seri 5. Dibandingkan pendahulunya, generasi baru ini benar-benar berbeda. Bentuknya lebih konvensional tapi tetap modern.

Sekarang sedan eksekutif ini mempunyai garis desain yang lebih halus dan rapih. Bagian bonet yang rendah dan bentuk hidung yang mirip ikan hiu, memberikan kesan yang sporty dan elegan.

Secara keseluruhan tampilan depan BMW Seri 5 terbaru ini justru mirip BMW Seri 3. Hal ini dikuatkan komentar Adrian Van Hooydonk, Design Chief BMW, bahwa desain sporty Seri 3 telah memberikan banyak inspirasi dalam mendesain sedan terbaru ini.

Perubahan besar tak hanya terjadi di bagian luar saja, tapi juga di bagian interior. Di dalam kabin Seri 5 lebih mewah dan elegan. Hadir dengan desain setir 3-spoke terbaru, layar navigasi yang lebih lebar dan mudah dibaca serta sistem i-Drive yang lebih mudah digunakan.

Bagi Anda yang suka duduk di belakang, tak perlu khawatir akan bosan selama perjalanan. Karena mobil terbaru ini mempunyai sepasang layar yang terletak di headrest pengemudi dan penumpang depan sehingga Anda bisa browsing internet atau menonton film.

Untuk urusan mesin, Seri 5 mempunyai beberapa pilihan antara lain tiga mesin diesel dan empat mesin bensin. Untuk diesel, bisa memilih mesin 4 silinder berkapasitas 2000cc, mesin V6 berkapasitas 2500 cc dengan tenaga 201 hp dan mesin V6 berkapasitas 3000cc bertenaga 234 hp.

Sedangkan untuk mesin bensin, bisa memilih mesin dengan 6 silinder segaris yang berkapasitas 2300cc, 2800cc dan 3500cc. Tapi bila menginginkan mesin yang menyemburkan tenaga luar biasa, silahkan memilih mesin V8 berkapasitas 4400cc yang bertenaga 401 hp.

BMW Seri 5 terbaru ini akan mulai dijual pada Maret 2010 mendatang dengan range harga antara Rp 450 juta sampai Rp 750 juta (Jerman).
 
Penulis : Dika/AZ
Foto : BMW