Posisi Avanza sebagai market leader dari segala merek mobil, tampaknya masih akan terus berlangsung.
Soalnya, selama periode Januari-Agustus 2008, sudah terjual sebanyak 52.274 unit. Angak itu bisa diapstikan bertambah lantaran antrean kembaran Daihatsu Xenia itu sudah di antre hingga 4 bulanan.
Posisi Avanza ini persis seperti Kijang pada era Kapsul.
Maklum saja, tampaknya daya beli masyarakat kita enggak beranjak dari angka Rp 100-150 jutaan.
Meski begitu, peringkat kedua diraih Toyota Kijang Innova dengan total penjualan 37.178 unit selama periode sama.
Sedangkan peringkat ketiga diduduki saudara kembar Avanza, Daihatsu Xenia yang terlego 19.271 unit.
ENAM PRODUK TERLARIS (JANUARI-AGUSTUS 2008)
1.Toyota Avanza52.274
2.Toyota Kijang Innova37.178
3.Daihatsu Xenia19.271
4.Nissan Livina17.442
5.Suzuki APV14.230
6.Honda CR-V13.184
Sumber: Anggota Gaikindo
Penulis:Riz