Rahasia Keunggulan Mesin Dua Silinder Daihatsu

Bagja - Minggu, 30 September 2012 | 11:12 WIB

(Bagja - )


Jakarta - Demi meningkatkan efisiensi penggunaan bahan bakar, Daihatsu berencana menggunakan mesin dua silinder.

Yup, beberapa waktu lalu, divisi R&D PT Astra Daihatsu Motor (ADM) mengungkapkan tahapan mengenai teknologi hijaunya yang akan diterapkan di masa mendatang. Pengaplikasian mesin dua silinder adalah salah satunya.

"Ke depan kami akan menggunakan mesin dua silinder untuk mengggantikan mesin tiga silinder," kata Satriyo Budiutomo, Executive Coordinator Project Team R&D Division PT ADM.Berikut pemarapan Satriyo mengenai mesin terbarunya tersebut:

1.Agar pemampatan udara lebih maksimal dan irit bbm, mesin dua silinder dilengkapi teknologi turbochared direct injection dengan presure rendah.

2.Mesin menggunakan komponen yang lebih sedikit. Dengan begitu, friksi atau gesekan pada mesin akan berkurang.

3.Daihatsu tak lagi menggunakan material berbahan logam mulia, melainkan tembaga yang memiliki elektroda rendah.

4.Dengan begitu, mesin menjadi lebih ringan. Mobil pun akan lebih irit bbm bahkan sampai 30%.

5.Efisiensi tersebut juga didukung oleh improvement lainnya seperti active ignition system. Satriyo Budiutomo juga mengklaim, meski megnurangi jumlah silindernya mesin ini tetap punya tenaga besar. "Target kami, mesin ini nisa mengkonsumsi bbm 35 km/liter," tutup Satriyo Budiutomo.  (mobil.otomotifnet.com)