Hasil Lomba European Touring Car Championship 3000 Pro

Senin, 30 November 2015 | 10:16 WIB

Final European Touring Car Championship (EtCC) di sirkuit Sentul, Bogor, Jawa Barat(29/11) tidak hanya sekedar merebut podium teratas.

Hendy Prabowo  (Forza Auto One) dan Rudy SL  (Jakarta Ban) saling beradu kecepatan dan strategi untuk jadi juara umum.

Pasalnya, kedua pembalap memiliki jumlah poin yang sangat rapat, selisih 1 angka di papan klasemen.

Nahasnya, Hendy yang meraih pole position harus puas finish di posisi sembilan.

"Iya pelek kiri depan saya agak bengkok, itu penyakit lama yang kambuh lagi. Pengapian saat start juga bermasalah jadi enggak bisa langsung ngebut," tutur Hendy.

Rudy yang menyelesaikan balapan di peringkat dua pun otomatis meraih juara umum. Musim depan, Rudy berencana ikut serta juga di kelas ETCC 2000.

Sementara itu, Sunny TS menjadi pemenang di seri ini setelah melakukan start apik dan konsisten jaga tempo saat balapan.

Ini merupakan kemenangan kedua Sunny di ISSOM 2015. Pada ISSOM 2016 direncanakan akan mulai pada Februari mendatang dengan beberapa regulasi dan tata cara perlombaan baru. (DAB)

Hasil Lomba
1. Sunny TS            TOP Group                                        23:19.399
2. Rudy SL              Jakarta Ban Motorsport                    +5.419
3. Dodi Saputra       ABM Motorsport                               +8.757
4. Ahmad Sadewa  D'Spec Motorsport                            +11.460
5. Wing Bharoto      Jakarta Ban Motorsport                    +23.024