“Siapa bilang modifikasi mobil hanya milik kaum Adam? Nih buktinya kalau cewek juga bisa modifikasi!”
Jakarta - Adalah Victoria Adriana, wanita cantik pemilik Honda HR-V berwarna putih yang fotonya ada di halaman ini. Terus apa hebatnya? Hebatnya Victoria, sapaan akrabnya, memodifikasi mobilnya sendiri dan tak segan untuk mondar-mandir ke bengkel untuk urusan aksesori yang akan dipasang.
Wuiiiihhhh… “Saya memang dari dulu sudah senang modifikasi mobil, makanya begitu beli HR-V ini juga saya modifikasi sendiri. Mulai dari pilih aksesori sampai nungguin di bengkel saya urus sendiri,” seru Victoria yang didukung oleh sang suami dan anaknya.
Makin jadi deh! Nah, begitu HR-V ini dipesan dari showroom ia langsung mentitahkan untuk memasang bodykit Mugen, namun belakangan justru diganti lagi dengan body kit Balsarini untuk depan dan ducktail-nya. Sementara yang lainnya masih tetap andalkan Mugen. “Yang pakai Mugen banyak banget soalnya, jadi ganti Balsarini biar enggak pasaran hehehe,” kekeh pehobi fotografi ini.
Nah, tak sekadar ganti body kit, pemukim di kawasan Permata Hijau ini pun meminta bengkel TriTech di kawasan Meruya, Jakbar, untuk melapisi side skirt, fender plastiknya, lips depan, grill, spion, sampai add-on belakang juga rear roof spoiler dengan bahan karbon supaya terlihat lebih mewah dan sporty.
Selain itu, Victoria juga menggusur pelek standarnya dan diganti dengan lansiran Exe Pegasus palang lima berwarna hitam dengan striping silver, “Saya senang dengan model palang, kelihatan kokoh dan keren juga membuat mobil saya jadi lebih terlihat sporty,” tuturnya.
Pelek ukuran 19 inci ini kemudian dibalut ban Michelin Primacy 3ST 245/45ZR19, sementara suspensinya dibiarkan standar. “Biar tetap nyaman,” kilahnya. Selesai eksterior, beralih ke interiornya. Kali ini audio jadi target utama selain melapis ulang jok dan door trim dengan bahan kulit asli Abrosco dengan kombinasi warna merah dan hitam. Dengan mengandalkan head unit standar bawaan mobil, ia memasang processor DSP 8 untuk menyaring suara yang keluar dari speaker Alpine DBL R170F.
Lalu untuk suara bas yang kuat diaplikasi subwoofer Cello berikut pemasangan 30 lembar peredam agar lebih kedap suara. Enggak kalah kan dengan hasil modifikasi teman-temannya di HR-V Devotee Indonesia? Pastinya… • (otomotifnet.com)