Catalunya – Setelah memperkenalkan livery untuk musim balap tahun ini dengan mobil lama beberapa hari lalu, tim Red Bull menunjukkan mobil baru RB12 hari Senin (22/2), jelang dimulainya tes pramusim pertama di sirkuit Catalunya, Barcelona, Spanyol.
Memasuki musim balap 2016, tim bermarkas di Milton Keynes, Inggris ini ingin kembali bangkit dari kesulitan tahun lalu yang hanya naik podium tiga kali lantaran bermasalah dengan mesin Renault-nya.
Setelah kompetisi berakhir, Red Bull terancam mundur dari kancah balap jet darat, lantaran tidak menemukan solusi mesin apa yang akan mereka pakai. Karena Renault kembali ke F1 tahun ini sebagai tim pabrikan dan berhenti memasok mesin ke tim lain.
Red Bull akhirnya memutuskan tetap memakai mesin Renault, setelah mendekati tiga pemasok mesin lain untuk beralih di 2016. Tetapi mesin Renault ini dilabel TAG Heuer.
Menurut team principal Christian Horner, keputusan pemakaian mesin di akhir tahun lalu sebuah tantangan. Tim telah bekerja keras untuk pulih selama musim dingin.
Ia berharap musim ini timnya benar-benar membuat kemajuan dari tahun lalu. Tim dapat mengembangkan mobil dengan baik dan berharap performa mesin memungkinkan mereka untuk bisa lebih dekat dengan para saingannya.
Kepala bidang teknis Adrian Newey yakin Red Bull memiliki sasis yang kuat untuk musim balap 2016.
“Saya pikir kami telah berhasil membangun pelajaran dari musim lalu dan semua indikasi dari simulasi kami menunjukkan sasis tahun ini harus kuat,” katanya Newey yang mobil rancangannya sering juara dunia seperti di tim McLaren, Williams dan Red Bull sendiri.
Kepala engineering Rob Marshall berharap tim Red Bull bisa memenangkan beberapa balapan, meskipun terdengar dibuat-buat mengingat hasil musim lalu di mana mereka berjuang di awal tahun. Tetapi ia harap tahun ini tenaga mesin mobil RB12 mengalami peningkatan.
Musim lalu tim Red Bull menempati peringkat empat kejuaraan konstruktor, di bawah Mercedes, Ferrari dan Williams.
Mobil RB12 langsung dicoba dalam tes pramusim di Catalunya mulai hari Senin ini oleh kedua pembalap tetapnya, Daniel Ricciardo dan Daniil Kvyat. (otomotifnet.com)