OTOMOTIFNET - Kejurnas balap motor bergulir di sirkuit Sentul akhir pekan ini. Sejatinya menjadi pestanya balap roda dua karena menjadi yang ditunggu-tunggu insan balap motor nasional.
Event bertajuk Indospeed Race Series (IRS) menggulirkan seri pertamanya akhir pekan ini (26-27/3) dengan beberapa kategori yang dilombakan yaitu kelas Kejurnas dan Supporting.
Kelas kejurnas yang dilombakan adalah kategori motor tipe sport atau lebih dikenal dengan motor laki atau batangan yang dibagi 3 kelas berdasarkan kapasitas mesin, yaitu Supersport 600 cc, Sport 250 cc dan 150 cc.
Tak hanya kelas kejurnas, kelas supporting yang digelar pun cukup beragam terdiri dari Underbone 150 cc dan 125 cc; One Make Race Honda CBR250R dan CBR150R; Yamaha R25 Community dan Superstock 600 cc.
Total ada 9 kategori yang dihelat di ajang IRS musim ini. Sedianya seri perdana IRS ini tampil semarak dan menghadirkan kompetisi yang seru dari para pesertanya.
Sekaligus menjadi kejuaraan paling ditunggu insan balap roda dua setelah sekian lama menunggu kapan pentas balap motor berlangsung. (otomotifnet.com)
26-27 Maret Seri 1 Sentul
7-8 Mei Seri 2 Sentul
12-14 Agustus Seri 3 Sentul
8-9 Oktober Seri 4 Sentul
5-6 November Seri 5 Sentul