Fasilitas dan Layanan Ekstra di Dealer Big Wing Honda, Ada Dyno Test!

Dimas Pradopo - Senin, 16 Mei 2016 | 08:33 WIB

(Dimas Pradopo - )

Jakarta - Meresmikan dealer premium Big Wing Honda yang pertama di Astra Motor Center Jakarta (14/5), Jl Dewi Sartika dan akan menyusul 9 lagi di kota-kota besar di Indonesia, PT Astra Honda Motor (AHM) menawarkan fasilitas berkelas menyesuaikan konsumennya. 

“Kami telah merancang agar setiap detail di flagship dealer ini dapat dinikmati dengan nyaman dan eksklusif, mulai dari fasilitas hingga layanannya. Jadikanlah Big Wing Honda sebagai rumah kedua bagi anda semua para konsumen premium Honda,” beber Executive Vice President Director PT AHM Johannes Loman.

Ada apa saja? Yuk kita lihat. Dealer Big Wing Honda ini memiliki Big Bike Manager dan tim yang memastikan segala kebutuhan dan harapan pada konsumen big bike dapat terpenuhi. Semua kebutuhan dan keluhan tinggal curhat saja pada manager, Ia akan melayani dari proses pembelian hingga after sales.  

Secara tampilan, dealer Big Wing tampak eksklusif dan premium. Di Big Wing area, tersedia jajaran model terbaru big bike Honda yang dapat dilihat dari dekat. Di area bengkel memiliki fasilitas yang lengkap untuk semua pekerjaan maintenance maupun repair. 

Tersedia pula fasilitas dyno test. Tentunya fasilitas ini bisa digunakan untuk memantau kondisi mesin secara lebih detail setelah dilakukan perawatan rutin. Asyik kan!

Selain itu area bengkel memiliki pit spesial untuk big bike Honda sehingga konsumen tidak perlu mengantri panjang. Konsumen big bike juga dapat beristirahat di premium lounge dengan tetap menyaksikan tayangan secara langsung big bike kesayangannya yang tengah ditangani mekanik handal di area bengkel.

Dealer Big Wing Honda juga menyediakan fasilitas layanan jemput unit (Pick Up Service) yang akan membawa big bike kesayangan konsumen ke bengkel. Ada juga layanan khusus bantuan darurat di jalan (Emergency Road Assistant) gratis 24 jam untuk memastikan kenyamanan berkendara para pecinta big bike Honda. 

Sebagai informasi tambahan, big bike Honda yang dipasarkan di jaringan resmi sepeda motor Honda, AHM memberikan garansi mesin, kelistrikan dan rangka selama 2 tahun dan gratis jasa servis 4 kali hingga 18.000 km atau selama 2 tahun.(Otomotifnet.com)