Jakarta - Jelang tengah tahun, semakin dekat pula pameran otomotif GIIAS 2016, yang dikabarkan sebagai tempat kemunculan untuk publik MPV murah Daihatsu-Toyota. Nah, penampakan sosoknya sudah bisa kita intip nih.
Sayang, foto kiriman salah satu pembaca yang didapat OTOMOTIFNET baru memunculkan tampang belakang dan sampingnya saja, namun kemungkinan besar tampang depan tak beda jauh dari rendering yang sempat dimunculkan OTOMOTIFNET.
Sekilas tampangnya masih konvensional dan tak beda jauh dengan sang kakak Avanza-Xenia. Foto yang beredar ini sudah diberikan emblem Toyota. Sementara untuk Daihatsu sendiri, masih misteri.
Baca juga: Membayangkan Sosok Versi Produksi MPV Murah Toyota-Daihatsu
Tampak samping agak mirip Datsun GO+ Panca ya, meski begitu terlihat kalau mobil ini sah sebagai MPV, karena punya konfigurasi tiga baris kursi, artinya mungkin bisa menampung tujuh penumpang seperti yang dirumorkan.
Mobil ini akan diposisikan diantara Agya-Ayla dan Avanza-Xenia, sehingga bakal punya banderol yang juga berada di kisaran tersebut. Sementara usungan mesinnya, kemungkinan besar berkapasitas 1,2 liter.