Eropa – Setelah melakukan tes berkali-kali, KTM akhirnya memutuskan untuk memulai debutnya di balap MotoGP pada ronde pamungkas di Valencia, menurunkan test rider Mika Kallio yang menggeber RC16.
Pembalap asal Finlandia itu telah menguji motor KTM RC16, dalam perannya sebagai test rider sepanjang 2015-2016 sejak berpisah dengan tim Marc VDS Moto2 pada akhir musim 2015.
Direktur motorsport KTM, Pit Beirer telah mengungkapkan bahwa mantan pembalap MotoGP itu menggeber KTM pada balapan di Valencia. Ketika ditanya apakah Kallio akan jadi pembalap berstatus wildcard, Beirer bilang ke situs Speedweek.com, "Ya, pasti."
Selama ini KTM melakukan tes motor mereka secara pribadi di sirkuit Valencia dengan pembalap yang berpengalaman di MotoGP (Kallio) dan tidak (Thomas Luthi).
KTM melakukan tes di Red Bull Ring, Austria hari Selasa dan Rabu ini (19-20/7) bersama Kallio dan pembalap Moto2 Thomas Luthi. Namun Luthi yang mantan juara dunia 125 cc tidak masuk hitungan sebagai pembalap tim tahun depan.
KTM yang berencana berkompetisi penuh pada 2017, telah telah memilih duet pembalap tim Yamaha Tech3, Bradley Smith dan Pol Espargaro. Meskipun begitu, Bierer sangat terkesan dengan pembalap Luthi, pembalap asal Swiss itu.