Tips Atasi Lampu Belakang Honda Freed Kemasukan Air

Parwata - Senin, 12 September 2016 | 12:30 WIB

(Parwata - )

Jakarta - Jika pernah mengalami masalah lampu belakang kemasukan air, mungkin sama kasusnya seperti Honda Freed keluaran tahun 2013 milik ... ini. Masih terlihat bagus namun ada air yang masuk ke dalamnya. “Ini sudah biasa terjadi, jangankan mobil yang sudah lama dipakai. Yang terbilang baru keluar dari dealer saja pernah mengalami kasus seperti ini,” tutur Hamdan Fadillah, pemilik toko Syifa Jaya di Jl. H. Mencong, Tangerang.

Banyak faktor yang dapat menyebabkan hal ini terjadi. Kalau kondisi luar lampu memang masih nampak terlihat bagus, masuknya air juga bisa disebabkan dari pemasangan soket lampu yang tidak pas, atau bakan adanya retakan kecil di bagian belakang yang dapat menyebabkan air dapat masuk melalui celah-celah tersebut.

“Bisa juga karena faktor dari sealant pelindung lampu yang mengalami kebocaran yang disebabkan karena faktor usia,” jelas pria ramah ini. Jika sudah seperti ini jangan didiamkan, kerena bisa menyebabkan jamur sehingga membuat lampu menjadi kusam dan tidak maksimal penerangannya. Lalu bagaimana cara mengatasinya? * TK