Sebastien Ogier Pimpin Volkswagen 1-2 di Sesi Pemanasan

Sabtu, 1 Oktober 2016 | 01:03 WIB

Korsika – Pereli tuan rumah Sebastien Ogier memimpin tim Volkswagen Motorsport 1-2, ketika ia membuat waktu tercepat sesi shakedown (pemanasan resmi) reli Prancis di Korsika hari Kamis (29/9).

Sebastien Ogier yang sedang dalam perjalanan mempertahankan mahkota juara dunia sekaligus gelar keempatnya, membukukan waktu tercepat 3 menit 51,7 detik dengan mobil VW Polo R andalannya.

Rekan setimnya Jari-Matti Latvala tepat berada di belakangnya, terpaut 0,8 detik. Sementara Kris Meeke menyelesaikan aksinya di tiga besar dengan Citroen DS3.

"Bukan rahasia bahwa saya akan senang untuk memenangkan event ini. Saya telah memenangkan reli Prancis dua kali, tetapi tidak pernah menang di Korsika dan itu sesuatu yang ingin saya ubah," kata Ogier.

Menurutnya, reli Korsika yang berlintasan aspal dan banyak tikungan ini, bukan hanya menuntut gaya mengemudi tetapi juga settingan-an kendaraan. (otomotifnet.com)

Hasil Shakedown
1. Sebastien Ogier     Volkswagen Motorsport Polo R WRC     3:51,7 M
2. Jari-Matti Latvala     Volkswagen Motorsport Polo R WRC     3:52,5 M
3. Kris Meeke     Abu Dhabi Total WRT Citroen DS3 WRC     3:53,1
4. Thierry Neuville     Hyundai Motorsport Next Gen i20 WRC    3:53,4 M
5. Craig Breen     Abu Dhabi Total WRT Citroen DS3 WRC     3:54,4
= Dani Sordo     Hyundai Motorsport Next Gen i20 WRC     3:54,4 M
7. Hayden Paddon     Hyundai Motorsport N Next Gen i20 WRC     3:55,0 T
8. Andreas Mikkelsen     Volkswagen Motorsport II Polo R WRC    3:55,5 T
9. Ott Tanak     DMACK WRT Ford Fiesta RS WRC     3:56,0 T
10. Eric Camilli     M-Sport WRT Ford Fiesta RS WRC     3:57,0 M