Intermot 2016: New Kawasaki Ninja H2 Carbon Cuma Diproduksi 120 Unit Saja

billy - Kamis, 6 Oktober 2016 | 18:28 WIB

(billy - )

Cologne – Di Intermot 2016, salah satu model motor paling limited adalah yang satu ini, New Kawasaki Ninja H2 Carbon. Versi jalanan ini hanya diproduksi 120 unit saja lho! Selain cover bodinya yang pakai material CFRP (carbon reinforced polymer), apa bedanya dari versi standar?

Pertama adalah suspensi belakang yang memberikan sedikit lebih baik pengendalian, kini pakai Ohlins TTX. Suspensi ini juga bikin tampang makin ‘wah’ karena warnanya yang mencolok. Totalnya ada 22 klik setingan rebound dan compression. Banyak banget ya hehe..

Pindah ke balik kemudi, di panel indikatornya ada bank angle display untuk menunjukan kemiringan motor dalam derajat secara real time.

Yang baru lagi adalah langkah preventif Kawasaki untuk membantu bikers mengendalikan motor dengan teknologi supercharger ini. Yaitu dengan menambahkan Bosch’s 6-axis Inertial Measurement Unit (IMU), yang lain baru 5-axis, motor ini sudah 6 ck..ck..ck.. Artinya ABS juga perangkat safety lain seperti traction control bisa bekerja lebih presisi.

Sedang untuk mesin, agar lolos standarisasi Euro4, silencer dibenahi, catalityc converternya juga jadi lebih besar. Sedang mesin tetap sama, empat silinder segaris dengan supercharger.

Minat? (otomotifnet.com)