Lagi, Toyota – Daihatsu Kerjasama Bikin Mobil Baru, Hybrid ‘Murah’?

Minggu, 23 Oktober 2016 | 13:27 WIB

“Apapun yang datang kepada kami untuk merendahkan konsumsi bahan bakar, kami perlu mengaitkannya dengan teknologi. Saya pikir hybrid cukup kuat untuk bisa diwujudkan tapi saya enggak yakin. Bisa hybrid bisa electric vehicle,” terang Fukui.

Melihat Toyota kuat di hybrid apa mungkin masih mau mengembangkan mobil kecil berteknologi listrik?

“Electric vehicle tergantung pada pemerintah. Kalau ada charging station kami akan bikin,” ulasnya.

“Tapi mungkin hybrid lebih baik, lebih praktis”.

Disinggung akan bikin Low Cost Hybrid, Fukui spontan terkekeh.

“He he he. Itu bisa jadi judul. Kami enggak tahu, mungkin electric vehicle bisa membuat baterai dengan kemampuan yang lebih besar,” tepisnya. (otomotifnet.com)