Jakarta - Pada hari pertama (2/11) Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2016, Suzuki memperkenalkan dua produk terbarunya di segmen sport 150 cc yang merupakan World Premier alias pertama kali di dunia. Yaitu Suzuki GSX-R150 dan GSX-S150.
"Huruf 'R' pada GSX-R menandakan 'Racing', sedangkan 'S' di GSX-S berarti 'Street Sport' yang ditujukan untuk pengendara sehari-hari yang mendambakan performa tinggi namun tetap menginginkan pengendalian yang dinamis dan menyenangkan," ungkap Seiji Itayama selaku Managing Director Automobile Marketing PT Suzuki Indomobil Sales (SIS).
"Ini merupakan pertama kalinya di dunia dan Suzuki menjadikan Indonesia sebagai basis produksinya. Peredaran motor ini akan dimulai sejak Januari 2017. Produk terbaru ini akan menjadi idola baru di Indonesia hingga masa depan nanti," sambungnya.
"Kedua motor ini menggunakan basic mesin yang sama dengan Satria F150 injeksi," ujar Yohan Yahya sebagai Director 2W Sales & Marketing PT Suzuki Indomobil Sales (SIS).
Nantinya peluncuran resmi dan periode penjualan akan dilakukan pada semester 1 tahun 2017 mendatang. Bagi yang tertarik dengan kedua motor ini Suzuki sudah membuka pre-launch online indent system melalui suzukigsxrs150.com. Selanjutnya hanya harus mengisi form pre-launch yang telah disediakan.
Mau tahu fitur apa saja pada kedua motor ini? Tunggu liputan selanjutnya! (Otomotifnet.com)