Sentul - Yamaha NMAX tak menutup kemungkinan bisa dipakai balap. Ini terlihat saat gelaran Indonesia Scooter Championship (ISC) beberapa waktu lalu di sirkuit Sentul, Jabar.
Meski hanya diikuti segelintir pembalap hingga akhirnya disatukan dengan kelas balap lain, tapi cukup membuka pandangan kalau Yamaha NMAX tak hanya menjual kenyamanan saja.
Dibukanya kelas baru ini sekaligus juga sebagai ajang menyalurkan bakat dan hobi untuk menyalurkan adrenalin balap.
Dalam kelas balap NMAX yang digabung dengan kelas Threewheels di Sentul beberapa waktu lalu, tim Polini Indonesia dengan pembalap Fariz Ibrahim menjadi pemenangnya.
"Meskipun balapnya kita satuin, tapi pembagian pemenang tetap sesuai dengan kelasnya masing-masing," jelas Dennil Sagita, CEO VIP Scooter Bekasi dan merupakan pemegang merek Polini di Indonesia yang tak lain merupakan salah satu panitia penyelenggara ISC ini. (otomotifnet.com)