Jakarta - Angka ekspor sepeda motor yang dibuat di Indonesia mengalami kenaikan di kalender penjualan 2016. Berdasarkan data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), tercatat ada sebanyak 284.065 unit sepeda motor yang di ekspor oleh lima pabrikan anggota AISI, yakni Honda, Kawasaki, Yamaha, Suzuki, dan TVS. Sebagai perbandingan, di tahun 2015 ekspor motor Indonesia tercatat sebesar 228.229 unit.
Dari total 284.065 unit sepeda motor yang di ekspor, Yamaha menjadi pabrikan yang paling banyak berkontribusi dengan angka 167.266 unit atau 58,88 persen dari total penjualan ekspor. Angka tersebut juga naik dari ekspor Yamaha tahun 2015 sebesar 151.220 unit.
Varian sport dan skutik masih menjadi tulang punggung penjualan pabrikan berlambang garpu tala ini. Tercatat, model-model seperti All New Soul GT, NMAX, V-ixion, YZF-R15, Xabre, YZF-R25, dan MT-25 bisa diekspor lebih dari 100.000 unit. Dan menariknya, Yamaha NMAX jadi yang paling banyak diekspor ke Eropa.
Menyusul posisi kedua, ada Honda yang sukses menjual 59.311 unit sepeda motor ke luar negeri. Honda membukukan market share ekspor sebanyak 20,88 persen. Jumlah ekspor yang dibukukan juga meningkat dari catatan ekspor tahun 2015 sebesar 26.199 unit.
Beberapa model Honda yang paling laris di pasar luar negeri adalah BeAT eSP, Sonic 150 R, New BeAT eSP, dan All New CB150R. Keempat model tersebut mengisi daftar teratas ekspor PT Astra Honda Motor 2016 dengan volume penjualan masing-masing sebesar 20.050, 18.925, 8.528, dan 5.678 unit.
Lanjut, ada nama Suzuki di peringkat ketiga yang paling banyak mengekspor motor di 2016. Suzuki mencatatkan penjualan sebesar 28.484 atau berkontribusi 10,03 persen dari total ekspor. Angka tersebut juga naik dari catatan ekspor 2015 yang sebesar 25.558 unit.
Model-model Suzuki yang jadi tulang punggung penjualan ekspor tahun lalu adalah Address, Satria FU 150, dan Thunder 125. Ketiga jenis motor ini mampu membukukan penjualan sebesar 24.796, 2.128, dan 1.560 unit.
Di posisi keempat bertengger TVS yang mencatat penjualan ekspor 21.712 unit atau 7,64 persen dari total ekspor 2016. Penjualan ekspor brand asal India tersebut juga mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya yang sebesar 16.195 unit. Paling laris ada model bebek NXR 110 yang diekspor sebanyak 8,795 unit, menyusul ada model RP 125 sebanyak 7.589 unit, ST 125 2.732 unit, DZ 110 1.364 unit, AD 200 944 unit, AD 180 247 unit, AS 160 41 unit.
Menutup posisi kelima ada Kawasaki yang sukses membukukan ekspor sebanyak 7.292 unit motor sepanjang 2016, dan meraih 2,57 persen dari total ekspor. Sayangnya, catatan penjualan tersebut turun dari tahun sebelumnya ketika Kawasaki mengekspor 9.057 unit kendaraan.
Di tahun 2016, model trail KLX 150 Series masih menjadi andalan ekspor dengan total penjualan 6.705 unit. Disusul Ninja 250 SL sebesar 257 unit, Ninja 250 80 unit, dan Z250SL sebanyak 250 unit.(Otomotifnet.com)