Cakep nih, Marquez Ingin Teruskan Rekornya di MotoGP Amerika

Jumat, 21 April 2017 | 17:03 WIB

Amerika – Sebagai penguasa GP Amerika dengan empat kali menang, Marc Marquez akan mengejar kemenangan kelimanya di Circuit of the Americas (COTA), Austin, Texas akhir pekan ini.

Pembalap Honda itu juga sekaligus ingin mengalahkan pembalap Yamaha Maverick Vinales, yang kini memuncaki klasemen setelah memenangkan dua balapan pembuka di Qatar dan Argentina.

Apalagi penampilan Marc Marquez sejauh ini juga kalah bagus dari seteru beratnya Valentino Rossi yang juga dari tim Yamaha.

Balapan di sirkuit Austin akhir pekan ini akan jadi kesempatan bagi Marquez untuk kembali bersaing dengan di barisan depan.

Juara dunia bertahan ini telah memenangi empat balapan MotoGP di sirkuit yang memiliki panjang 5,5 km dan punya 20 tikungan itu.

Hebatnya, setiap kemenangan beruntun dari 2013 sampai 2016 itu diraihnya dari posisi start terdepan (pole position).

Pembalap Spanyol berusia 24 tahun itu pertama kali menang di MotoGP, ya di sirkuit Austin ini pada 2013. Bersamaan Austin jadi tuan rumah GP Amerika dan Marquez baru balapan di kelas MotoGP.

“Saya memiliki kenangan indah di Austin, dan bagi saya ini salah satu tempat terbaik dalam kalender balap," kata Marquez yang menyukai layout treknya. (Otomotifnet.com)