Inilah Tipe Bus PO Subur Jaya Digunakan Study Tour SMK Panca Karya Cibinong

Selasa, 16 Mei 2017 | 16:02 WIB

Otomotifnet - Kecelakaan maut menimpa rombongan study tour SMK Panca Karya Sentul Cibinong di Dusun Jengkol, Desa Losari, Pakis Kabupaten Magelang, Selasa (16/5/2017) pukul 05:00 pagi seperti disarkan dari laman www.tribunnews.com.

Insiden Bus double decker PO Subur Jaya berpelat K 1619 DM sedang melaju dari Salatiga ke arah Magelang menabrak sepeda motor di depannya yang membuat sopir tidak bisa mengendalikan laju bus hingga oleng ke kanan.

Kepala cabang PT Jasa Raharja Jawa Tengah, Harwan Muldidarmawan menjelaskan bahwa peristiwa itu terjadi pada pukul 05:00 WIB.

(BACA JUGA: Bus Pariwisata Subur Jaya Terguling Siswa SMK Panca Karya Cibinong Jadi Korban)

"Pengemudi bus banting setir ke kiri dan bus langsung terguling ke kanan hingga berhenti di tengah jalan," ujar Harwan Muldidarwan mengutip laporan dari jajarannya
 
Akibatnya, tiga siswi SMK Panca Karya Sentul, Cibinong meninggal dunia dan 20 peserta rombongan luka-luka.

Bus yang digunakan study tour oleh SMK Panca Karya Sentul itu merupakan New Super Jetbus 2+ SHD bikinan karoseri Adiputro, Malang. (otomotifnet.com)