Video Marc Marquez Uji Coba Di Trek Catalunya Naik RC213V Knalpot Pendek

Sabtu, 27 Mei 2017 | 12:28 WIB

Spanyol - Marc Marquez menghadapi musim yang berat tahun ini, problem utamanya belum padu padannya setting motor RC213V dengan dirinya dan untuk melakukan itu tim Repsol Honda melakukan private test selama dua hari (24-25/5).

Sirkuit Montmelo atau Barcelona atau boleh juga disebut Catalunya akan menjadi host MotoGP putaran ketujuh (11/6) mendatang.

Namun Marc Marquez merasa penting melakukan test di trek Catalunya karena membiasakan dengan setting motor knalpot leher pendek.

Marc Marquez juga coba akrab dan mengenali benar-benar karakter ban Michelin musim. 

Dan yang paling penting adalah menghadapi lay-out Catalunya yang persis dengan lay-outnya F1 atas peristiwa insiden kecelakaan Luis Salom tahun lalu di Moto2 membuat desain sirkuit Catalunya untuk MotoGP dibikin mirip dengan lay-out yang dipakai ajang jet darat, F1.

Ini dia video Marc Marquez saat tes di sirkuit Catalunya. (otomotifnet.com)