Habis Geber Motor 1.000cc Terus Pindah ke Motor 125cc, Begini Komentar Alex Rins

Luthfi Anshori - Selasa, 29 Agustus 2017 | 15:57 WIB

(Luthfi Anshori - )

SILVERSTONE - Pasca menjajal Suzuki GSX-R125 di Stowe Complex, Sirkuit Silverstone, Inggris (28/8), pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins langsung mengeluarkan komentarnya di akun instagram pribadinya.

Menurutnya, GSX-R125 adalah motor kecil yang sangat nyaman dikendarai. Wajar sih, namanya juga bawa motor dari sponsor.

"Kecil tapi menyenangkan. Aku sangat menikmati GSX-R125," kata Rins berkomentar.

Uji coba motor kembaran GSX-R150 ini berlangsung berbarengan momen balapan yang digelar di Sirkuit Silverstone, sehari sebelumnya (27/8).

Alex Rins komentari Suzuki GSX-R125 yang habis dicobanya di Stowe Complex, Silverstone (28/8).

Bersama rekan setimnya, Andrea Iannone, Alex Rins membawa motor prototipe Suzuki GSX-RR untuk mengarungi balap MotoGP.

GSX-RR sendiri mengusung mesin berkapasitas 1.000 cc, 4 cylinder, DOHC 4 valve, 6-speed, dengan seamless shift gearbox system. 

Motor tersebut mampu memuntahkan tenaga 236,8 dk dan mencapai kecepatan maksimum hingga 330 km/jam. (Otomotifnet.com)